Home » , , » Mari ulurkantanganmu untuk Adek Marcel Rizky Diwangga Sembuh dari Hidrosepalusnya

Mari ulurkantanganmu untuk Adek Marcel Rizky Diwangga Sembuh dari Hidrosepalusnya

Written By Amien on Sabtu, 14 Juli 2018 | 18.54


Rasulullah SAW bersabda : "Perumpamaan orang-orang beriman dalam hal saling mencintai, mengasihi, dan saling berempati bagaikan satu tubuh. Jika salah satu anggotanya merasakan sakit maka seluruh tubuh turut merasakannya dengan berjaga dan merasakan demam.” (HR. Muslim)


Anak adalah anugrah terindah dan amanah dari Allah yang wajib kita jaga. Menginginkan anak terlahir sehat dan sempurna adalah impian setiap orang tua. Tak ada saat yang paling membahagiakan ketika melihat senyum dan percikan tawa sumringahnya.

Marcel Rizky Diwangga 15 bulan, anak dari Pradita Selfiana Wido Pustopo yang beralamat di Kandenan Rt 04/ Rw 04 Jatipurwo - Jatipurno, Wonogiri, Jawa tengah. Marcel tergolek lemah tak berdaya, senyum cerianya hilang, kelucuan anak seusia itu tak dapat terlihat lagi, ia harus menahan rasa sakit dari penyakit hidrosefalus yang ia derita sejak lahir. Orang tuanya yang kerja serabutan dan dari keluarga tidak mampu membuat mereka kesulitan untuk menjalani perawatan Marcel.

Berbagai upaya telah dilakukan untuk pengobatan Marcel, mereka memang menggunakan BPJS namun tidak semua biaya pengobatan bisa ditanggung oleh BPJS, termasuk biaya operasioanl, namun orang tua Marcel tak pernah tinggal diam, mereka sudah berupaya melakukan perawatan hingga kini.

Menurut informasi dari orang tuanya, pengobatan Marcel sudah melewati beberapa tahap sudah periksa beberapa kali ke @rsud.moewardi daerah Solo dan akhirnya di rujuk ke @rssardjito_official daerah Yogyakarta. Sebelum ramadhan kemarin sudah mendaftar untuk menjalani operasi,  tetapi sampai sekarang belum ada tindakan di karena antrian. Saat ini Marcel dalam perawatan intensif di @rsudsoediranms.wonogiri sambil menunggu jadwal operasi dari Rs rujukan. Semoga Allloh mempermudah proses pengobatan adek kita Marcel agar senyum dan tawanya bisa hadir kembali.

Mari ulurkantanganmu untuk peduli & berbagi untuk membantu adek Marcel. Bantuan bisa di salurkan ke :

Rek Mandiri 138-000-686-190 (Tarmin)
Rek BRI  212-001-000-334-534 (Sutrisni)


Konfirmasi transfer / info lebih lanjut :

Tarmin 081938741180
Yarto 085229852125
Suratmi 083866053139
Z pooh 081395021911

Semoga apa yang kita berikan dapat sedikit bermanfaat bagi adek Marcel & keluarga, dan semoga  Allah mudahkan semua urusannya,  Aamiiin...

#alumnismksudirmansatuwonogiri
#almansaberbagidanpeduli
#ulurkantanganmu
#dinsosjtg
#wonogiripeduli
#rsudwonogiri
#rsmoewardi
#rssardjito
#hidrosefalus
#jatipurwo
#jatipurno
#wonogiri
#wonogirimendunia
#jawatengah

Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Uluran tangan anda sangat membantu mereka yang membutuhkan! - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger